Berita hari ini – Sehubungan dengan peringatan HUT Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang ke 65 akan dilaksanakan beberapa agenda yang salah satunya adalah peresmian proyek pembangunan yang dibiayai oleh APBD provinsi Kalimantan Barat, kegiatan tersebut rencananya dilaksanakan secara hybrid yaitu kegiatan yang bermetode offline dan virtual.
Dalam hal ini Dinas Kominfo Kabupaten Sambas siap untuk mensukseskan kegiatan peresmian tersebut baik dari kelengkapan, jaringan dan personil yang akan dikerahkan pada agenda kegiatan peresmian secara virtual yang akan dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum yang akan diselenggarakan pada tanggal 28 Januari 2022.
Pernyataan kesiapan Diskominfo sambas diutarakan oleh Sekretaris Dinas Kominfo Kab. Sambas Uray Iskandar, S.Pd, M.Pd dalam Rapat Virtual yang diinisiasi oleh Bappeda Provinsi kalimantan barat, senin (17/1/2022) yang dibuka langsung oleh Kepala Bappeda Prov Kalbar Ir. Sukaliman, MT.
Untuk peresmian yang diselenggarakan di Kabupaten Sambas adalah peresmian jalan di Desa Tanah Hitam, Kecamatan Paloh dan Peresmian Rehab Rumah di desa Sarang Burung Danau, Kecamatan Jawai.
Dalam rapat virtul tersebut hadir dinas Perumahan dan kawasan permukiman Prov Kalbar, Diasn PUPR Prov kalbar, Disdikbud Prov Kalbar, Dinkes Prov Kalbar, Dinas LH dan Kehutanan Prov. Kalbar, Dinas Kominfo Kab. Kubu Raya, Diskominfo Ketapang, Diskominfo Bengkayang, Diskominfo Mempawah dan Diskominfo Sekadau.
Penulis : Nino