Senin, 22 November 2021 bertempat di Lobby Hotel Bintang Flores Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur, Perwakilan Diskominfo sambas a.n Uray Iskandar, S.Pd, M.Pd dan Perwakilan Umum Gustari, S.Kom mengikuti pembukaan kegiatan hari pertama pelatihan pengenalan perangkat yang terinstalasi pada BTS BAKTI KOMINFO.
Pelatihan dan pengenalan ini dengan melibatkan Dinas Kominfo Kabupaten sebagai wakil pemerintah didaerah yang memiliki kewenangan urusan Komunikasi dan Informatika, Pelatihan infrastruktur BTS BAKTI juga melibatkan masyarakat umum sebagai upaya pemberdayaan masyarakat melalui peningkatan kompetensi SDM TIK.
Adapun Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengenalkan sistem kerja dan perangkat bts 4G BAkti, sarana pengembangan dan peningkatan Kompetensi teknis lokal dan sarana pemberdayaan SDM lokal pada penyediaan infrastruktur BTS 4G BAKTI.
Sedangkang output dari pelaksanaan ini diharapkan untuk pembentukan calon supervisor site keeper lokal BTS BAKTI, karena setelah mengikuti pelatihan ini peserta dapat mengikuti proses penyaringan/seleksi calon supervisor site keeper dengan tetap mengikuti persyaratan dari kemitraan fiberhome-telkominfra-MTd



