Dalam rangka persiapan Pelaksanaan SP2D secara Online di Permerintah Kabupaten Sambas sebagaimana yang telah berhasil diterapkan di Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Dinas Kominfo yang langsung di pimpin oleh Kadis bersama Sekretaris, Kabid Persandian dan Kabid Perbendaharaan Bakeuda Kabupaten Sambas melakukan studi banding pada Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Barat untuk mengetahui sejauh mana persiapan dan penerapan yang dilakukan Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Barat dalam mendukung penerapan SP2D Online.
Kedatangan langsung disambut oleh PLH. Kadis Kominfo Prov. Kalbar Maria Wijayanti, ST.,MT beserta tim teknis Kominfo dan perwakilan dari Badan Keuangan Daerah Prov. Kalbar bersama perwakilan dari Pihak Ketiga.
Rombongan Diskominfo dan Bakueda Kab. Sambas juga berkesempatan untuk melihat ruang server untuk melihat server SP2D secara langsung .

